Fakta atau Mitos: Duduk Terlalu Lama Bisa Menyebabkan Ambeien

Fakta atau Mitos: Duduk Terlalu Lama Bisa Menyebabkan Ambeien

Berikut ini adalah Duduk Terlalu Lama Bisa Menyebabkan Ambeien, Benar Gak Ya? yang diharapkan bisa berguna, dapat dipraktekkan, serta menambah informasi yang diperlukan mengenai hal tersebut.

Ambeien adalah pembesaran atau pembengkakan pembuluh darah vena di sekitar bagian luar anus atau rektum. Banyak hal yang dapat menyebabkan ambeien. Namun, pada umumnya wasir disebabkan karena kesulitan buang air besar.

Duduk terlalu lama menyebabkan ambeien, apa iya? Menghabiskan waktu dengan duduk terlalu lama di depan TV atau komputer dapat menandakan bahwa Anda mempunyai gaya hidup yang sedenter. Anda kurang gerak.

Hal tersebut bisa menyebabkan Anda mengalami kenaikan berat badan dan akhirnya kegemukan. Nah, kegemukan ini adalah salah satu faktor risiko dari wasir. Jika Anda telah mempunyai wasir, kegemukan juga dapat membuat wasir Anda semakin parah.

Kebanyakan duduk dalam sehari atau mempunyai gaya hidup sedenter juga dapat menyebabkan Anda mengalami sembelit atau kesulitan buang air besar. Hal ini membuat Anda lebih lama menghabiskan waktu di toilet.

Sembelit juga membuat Anda harus mengejan dengan keras saat buang air besar. Hal-hal tersebut dapat membuat Anda menempatkan lebih banyak tekanan pada pembuluh darah vena di sekitar anus. Sehingga, akhirnya Anda dapat mengalami wasir.

Jadi, duduk terlalu lama dapat jadi salah satu faktor yang meningkatkan risiko wasir secara tidak langsung, terutama saat Anda duduk lama di toilet. Jika Anda memang sedang menderita ambeien, duduk terlalu lama juga dapat membuat ambeien Anda bertambah buruk.

Jika Anda tidak ingin mengalami wasir, sebaiknya hindari duduk terlalu lama di satu tempat, lakukan banyak gerakan, dan olahraga setiap harinya. Jadikan hari Anda lebih aktif!
 

Scroll to Top