Apa itu penyakit Cystitis? Berikut ini akan kami berikan infoemasi lengkapnya mengenai jenis penyakit tersebut.
Daftar Isi
Pengertian Cystitis
Cystitis atau sistitis adalah peradangan pada kandung kemih yang biasanya disebabkan karena infeksi. Penyakit ini adalah salah satu penyakit infeksi saluran kencing (ISK) yang umum terjadi, terutama pada wanita.
Infeksi ini tidak serius, Meskipun begitu sering mengganggu penderitanya. Untuk kasus infeksi yang ringan, sistitis akan membaik dengan sendirinya dalam beberapa hari. Namun, pada beberapa kasus, sistitis sering berulang sehingga membutuhkan pengobatan jangka panjang. Sistitis juga dapat menyebabkan komplikasi yang serius seperti infeksi ginjal.
Penyebab Cystitis
Cystitis disebabkan karena infeksi bakteri. Salah satu mekanisme yang dipikirkan adalah bakteri tidak berbahaya yang tinggal di usus atau kulit menjalar ke kandung kemih. Pada keadaan normal, kandung kemih seharusnya steril.
Beberapa penyebab sistitis lainnya adalah:
- hubungan seksual
- menyeka setelah buang air kecil (BAK) dengan cara yang salah, yaitu dari belakang (anus) ke depan (vagina)
- riwayat menggunakan kateter urine
- menggunakan diafragma sebagai kontrasepsi (KB)
Wanita lebih sering mengalami sistitis karena letak anus yang lebih dekat dengan lubang saluran kencing (uretra). Wanita juga memiliki uretra yang lebih pendek daripada pria, yang membuat wanita lebih mudah terinfeksi.
Diagnosis Cystitis
Diagnosisi infeksi saluran kemih (ISK) dan cystitis biasanya dapat dilakukan oleh dokter berdasarkan gejala. Pemeriksaan penunjang, yaitu tes sampel urine, dapat dilakukan untuk memastikan adanya bakteri.
Gejala Cystitis
Gejala umum cystitis yang kerap dikeluhkan oleh penderitanya meliputi:
- nyeri dan adanya sensasi terbakar atau menyengat pada saat buang air kecil (BAK)
- lebih sering BAK dan lebih mendesak dari biasanya
- warna urine jadi lebih gelap, berawan atau berbau kuat
- nyeri pada perut bawah
- merasa badan tidak sehat, sakit, dan lelah
- terdapat sedikit darah pada urine
Pada anak-anak, bisa saja muncul gejala tambahan berupa demam lebih dari 38 derajat, lemah, mudah marah, penurunan nafsu makan, dan muntah.
Pengobatan Cystitis
Pada kasus ringan cystitis biasanya tidak membutuhkan pengobatan. Jika gejala terjadi lebih dari 4 hari, sebaiknya Anda mencari bantuan. Dokter akan memberikan antibiotik untuk mengobati infeksi. Penggunaan antibiotik harus dengan pengawasan dan sesuai anjuran dokter. Anda akan mengalami perbaikan gejala setelah 1–2 hari setelah minum antibiotik.
Obat tambahan parasetamol atau ibuprofen juga dapat mengurangi gejala demam dan tidak enak badan. Beberapa hal yang dapat membantu meliputi:
- minum air yang banyak
- menghindari hubungan seksual
- mengompres perut bagian bawah dengan air panas atau hangat
Pencegahan Cystitis
Jika Anda sering terkena infeksi kandung kemih seperti cystitis, ingat kembali kebiasaan yang kemungkinan besar dapat membuat Anda mudah terinfeksi. Sebaiknya lakukan hal-hal dibawah ini untuk cegah sistitis:
- menghindari menggunakan sabun pewangi atau bedak pada daerah genital
- menghindari berendam
- menghindari kebiasaan menahan buang air kecil (BAK)
- lakukan BAK hingga tuntas
- memenuhi kebutuhan cairan yang cukup
- menyeka daerah genital dari depan (vagina) ke belakang (anus)
- mengosongkan kandung kemih segera setelah berhubungan seksual
- menghindari penggunaan diafragma sebagai KB
- menggunakan pakaian dalam yang berbahan katun
- menghindari penggunaan celana yang terlalu ketat
Kesimpulan
Demikianlah yang dapat kami sampaikan terkai apa itu penyakit Cystitis untuk Anda ketahui, mulai dari definisi, penyebab, gejala, pencegahan, dan pengobatannya. Semoga dapat menambah dan memberikan informasi yang dibutuhkan mengenai hal tersebut.