Berikut ini adalah Sering Kentut Bikin Tidak Nyaman dan Sangat Menggangu! Yuk, Ketahui Penyebabnya yang diharapkan bisa berguna, dapat dipraktekkan, serta menambah informasi yang diperlukan mengenai hal tersebut.
Buang gas alias kentut adalah hal wajar normal dialami oleh semua orang. Tapi jika kentut itu terjadi sangat sering dan mengganggu tentu membuat tidak nyaman. Terlebih ketika sedang berada pada kondisi serius dan tidak sengaja ketut di tempat umum, tentu akan sangat menggangu orang lain dan membuat kita berujung pada perasaan malu.
Kentut atau membuang gas adalah kondisi normal dan proses pencernaan dari aktivitas bakteri dalam saluran pencernaan. Gas timbul terbentuk dari bakteri yang hidup di dalam usus dan berfungsi untuk membantu proses pencernaan makanan. Berikut penyebab gas atau kentut muncul dari tubuh:
1. Perubahan pola makan
Kentut yang terjadi terus menerus adalah penyebab dari perubahan pola makan seperti orang yang sedang diet.
Awal mula dari aktivitas diet ini akan mengalami gangguan seperti sakit perut, diare, mual dan juga sering kentut. Tubuh mengalami penyesuaian dengan pola makan yang baru.
2. Mengonsumsi Makanan dan Minuman tertentu
Jenis makanan dan minuman tertentu juga dapat memicu terjadinya gas lebih banyak dalam saluran pencernaan yang akan membuat sering kentut.
3. Sembelit
Sembelit juga dapat menyebabkan perut kembung dan memicu kentut. Saat sisa makanan menumpuk di usus besar, kotoran tersebut berfermentasi, dan melepaskan gas tambahan.
4. Gangguan Pencernaan
Beberapa penyebab dari gangguan pencernaan adalah timbulnya penyakit yang memicu kesehatan dalam pencernaan. Gangguan ini antara lain, diabetes, sindrom dumping, penyakit refluks lambung dan gastroparesis, radang usus, colitis ulserativa, penyakit crohn dan lain-lain.
5. Efek Obat
Antibiotik akan menambah bakteri tumbuh lebih banyak dalam usus. Bakteri ini akan memproduksi gas berlebihan di perut dan akan jadi sering sendawa maupun kentut.