Cara Menurunkan Demam Anak dengan Kompres Handuk dan Kompres Plester

Cara Menurunkan Demam Anak dengan Kompres Handuk dan Kompres Plester

Berikut ini adalah Cara Menurunkan Demam Anak dengan Kompres Handuk dan Kompres Plester yang diharapkan bisa berguna, dapat dipraktekkan, serta menambah informasi yang diperlukan mengenai hal tersebut.

Foto : Singapore Motherhood

Demam adalah mekanisme alami pertahanan tubuh dalam melawan infeksi. Kondisi ini mengindikasikan bahwa tubuh si kecil sedang berjuang melawan sakit. Demam terjadi ketika tubuh menaikkan suhu internalnya di atas suhu normal, di atas 37.2 °C. 

Pengaturan suhu ini biasanya dilakukan oleh hipotalamus, organ yang bertanggung jawab mengatur suhu tubuh. Cara ini dilakukan karena imunitas anak sedang melawan infeksi penyakit. Efek sampingnya, anak jadi tidak enak badan dan kurang nyaman.

Akan tapi, Ayah dan Ibu perlu waspada jika suhu demam lebih dari 38°C karena bisa menimbulkan dampak serius, yaitu dehidrasi. Di samping itu, anak jadi tidak nafsu makan dan lebih lesu dibandingkan biasanya. 

Untuk, itu orang tua perlu menerapkan berbagai cara yang bisa dilakukan untuk menurunkan demam anak. Salah satu cara yang sederhana yang telah disebutkan sebelumnya, yakni menggunakan handuk kompres dan kompres plester.

Yuk, cari tahu bagaimana metode kerja keduanya dalam menurunkan demam pada anak.

Kompres handuk

Sebetulnya kompres dilakukan untuk meredam suhu panas di permukaan kulit dan membuat anak lebih nyaman saat beristirahat. Anda bisa mengompres anak dengan handuk yang dibasahi air bersuhu suam-suam kuku atau air hangat, sekitar 32.2-35°C.  Cara ini kerap membantu menurunkan demam anak. 

Ikatan Dokter Anak Indonesia merekomendasikan untuk mengompres anak di area lipatan selangkangan dan lipatan ketiak selama 10-15 menit. Cara ini bantu membuka pori-pori dan menurunkan panas anak melalui proses penguapan. 

BACA JUGA:  Bolehkah Memandikan Bayi Saat Sedang Demam ?

Sebelumnya, banyak anggapan bahwa kompres dengan air es dapat membantu menurunkan suhu anak. Sayangnya, anggapan ini agaknya kurang tepat. Anak bisa menggigil dan tidak nyaman dikompres dengan air dingin karena memicu hipotalamus mengatur suhu jadi lebih tinggi.

Kompres plester

Selain kompres handuk, Ibu bisa bantu meredakan panas anak dengan kompres plester. Kompres plester praktis digunakan tanpa perlu memanaskan air terlebih dulu. Kompres demam ini mudah dipakai dengan hanya ditempelkan pada kening anak saat ia demam.

Menurut penelitian dari International Journal of Current Pharmaceutical Review and Research, cooling pads atau kompres plester sanggup membantu menyamankan kondisi demam yang dialami anak. Gel pada kompres plester bantu mendinginkan permukaan panas akibat demam hingga 6-8 jam pemakaian per lembar. 

Kompres demam jenis ini umumnya berbahan dasar hydrogel yang diciptakan untuk membantu perpindahan panas dari permukaan tubuh ke plester demam. Ibu bisa menempelkan kompres ini pada lipatan ketiak dan lipatan paha. 

Adapun bahan hydrogel tergolong aman karena terbuat dari polimer sintetik yang mengandung 99,9% air sehingga aman digunakan pada kulit anak-anak tanpa membuat iritasi. Hydrogel ini juga bekerja dengan cara membuat sensasi dingin yang nyaman pada permukaan kulit anak, sehingga mengurangi rasa tidak enak badan pada anak. 

Selain itu, kompres ini juga mengandung mentol yang sanggup memberikan efek dingin instan saat anak mengalami demam.
 

Scroll to Top