Berikut ini adalah Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen yang diharapkan bisa berguna serta menambah informasi yang diperlukan terkait hal tersebut.
Taman Safari Prigen adalah satu dari dari tiga Taman Safari terbesar yang ada di Indonesia. Kedua Taman Safari lain adalah Bali Safari and Marine Park yang berlokasi di Bali serta Taman Safari Cisarua yang berlokasi di Bogor. Taman Safari Prigen memiliki luas hingga 350 hektar dan lebih luas dibandingkan kedua taman tersebut.
Taman Safari Prigen memiliki sebutan lain yaitu Taman Safari Indonesia 2. Dinamakan Taman Safari Indonesia Prigen karena Taman Safari ini memiliki kawasan yang berokasi di lereng Gunung Arjuno, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
Harga tiket masuk taman safari prigen tergolong murah dan sebanding dengan beberapa ragam jenis satwa langka yang dapat kamu saksikan secara langsung.
Ada banyak aktivitas yang bisa dinikmati serta wahana yang bisa dicoba di Taman Safari Prigen. Selain melihat-lihat dan berfoto bersama satwa-satwa yang ada, pengunjung juga dapat menikmati berbagai atraksi satwa. Bagi pengunjung yang ingin melepas lelah, dapat juga mencoba zona Waterpark serta wahana ekstrim.
Daftar Isi
Wahana Taman Safari Prigen
Berikut beberapa wahana yang dapat kamu coba.
1. Safari Adventure
Anda dapat melihat berbagai macam satwa dari beberapa negara di dunia, lengkap dengan habitat buatan. Safari Adventure sendiri terbagi menjadi tiga kategori, yaitu satwa Amerika, satwa Asia, dan satwa Afrika. Saat mengunjungi safari ini, pengunjung disarankan untuk menutup kaca mobil jika menggunakan mobil pribadi, atau dapat menggunakan bus yang disediakan pihak pengelola.
2. Safari Water World
Disini kamu dapat menikmati wahana air yang terbagi menjadi beberapa wahana, diantaranya Pirate Ship Park, Gigantic Water Slide, Angkor Wat, dan Crocodile Cave Lazy River.
3. Amusement Park
Pengunjung dapat meikmati beberapa wahana permainan, seperti Roller Coaster, Puri Misteri, Bom-Bom Car, Rio Bravo, Flying Fox, Sepeda Layang, Cinema 4D, Kayang untuk anak-anak, dan lain sebagainya.
4. Baby Zoo
Spot yang menarik, dimana kamu dapat mengabadikan momen special dan merasa dekat dengan bayi-bayi satwa. Mulai bayi harimau, bayi singa, dan lain sebagainya.
5. Feeding and Intimate dan lain sebagainya
Memungkinkan kamu untuk berdekatan dengan satwa-satwa di alam bebasnya. Anda dapat menyentuh serta memberi makan secara langsung pada binatang, seperti ular, penguin, dan lain-lain.
Fasilitas di Taman Safari Prigen
Beberapa fasilitas yang tersedia di Taman Safari Prigen sebagai berikut:
1. Masjid
Taman Safari Prigen menyediakan fasilitas berupa masjid, dimana kamu dapat melaksanakan ibadah solat 5 waktu dengan lebih khusyuk karena bersatu dengan alam.
2. Camping Ground
Hal ini ditujukan kepada kamu yang hobi camping di alam terbuka.
3. Banteng Camp
Membuat jalan-jalan kamu makin istimewa dikarenakan dapat beristirahat di tempat yang murah Walau begitu dengan fasilitas yang memadai.
4. Restoran
Bagi kamu yang mulai lapar selepas menikmati berbagai wahana, Taman Safari Prigen menyediakan beberapa restoran yang menyediakan berbagai menu hidangan lezat seperti Warung Deso atau Tiger Cave.
Lokasi Taman Safari Prigen
Taman Safari Indonesia 2 adalah satu dari safari park terluas di Asia, yang terletak di lereng Gunung Arjuno, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Untuk informasi lebih lanjut hubungi (0343) 7735000.
Harga Tiket Masuk
Terdapat berbagai macam tiket berdasarkan dengan aktivitas & atraksi yang dapat kamu beli. Berikut daftar harga tiket Taman Safari Prigen.
Jenis Tiket | Hari Biasa | Akhir Pekan |
Tiket Rusa Anak | Rp80.000 | Rp105.000 |
Tiket Rusa Dewasa | Rp85.000 | Rp110.000 |
Tiket Badak | Rp110.000 | Rp135.000 |
Tiket Gajah | Rp135.000 | Rp160.000 |
Tiket rusa (Reguler) : telah termasuk Safari Adventure, Aquatic Land, Baby Zoo, 4 Pertunjukan Satwa, Gratis Shuttle Bus Safari, pilih dolphin show atau temple of terror.
Tiket Badak (Terusan) : telah termasuk Safari Adventure, Aquatic Land, Baby Zoo, 6 Pertunjukan Satwa, Gratis Shuttle Bus Safari, 22 wahana Permainan, Safari Water World.
Tiket Gajah : Safari Adventure, Aquatic Land, Baby Zoo, 6 Pertunjukan Edukasi Satwa, Gratis Safari Shuttle Bus, 21 Wahana Permainan, Safari Water World, Cinema 6D (Gratis 2 Film).
Jam Buka Taman Safari Prigen
Senin – Jumat | 08.30 – 16.30 |
Sabtu, Minggu & Hari Libur | 08:30 – 16:45 |
Tips Berkunjung
- Pastikan bahwa kondisi kendaraan (bagi pembawa kendaraan) dalam kondisi fit karena jalanan menanjak.
- Karena letak Taman Safari Indonesia berada di peguunungan, kamu harus bisa mengantisipasi suatu hal yang akan terjadi.
Segala peraturan telah tercantum di brosur. Brosur bisa didapat saat pertama kali registrasi. Begitu mendapat brosur, langsung dibaca. Taman Safari Indonesia 2 memang menjamin keamanan pengunjung, asal pengunjung juga menaati semua peraturan yang ada,