Berikut ini adalah Harga Tiket Masuk Curug Cibeureum Sukabumi yang diharapkan bisa berguna serta menambah informasi yang diperlukan terkait hal tersebut.
Curug Cibeureum adalah curug yang sekarang sedang digandrungi oleh para turis. Dengan pesona alam yang sangat mempesona dan memikat, harga tiket Curug Cibeureum sangatlah murah untuk kalangan para turis.
Tidak hanya turis, wisatawan domestik pun cukup banyak dan memang tiket masuknya terjangkau.
Curug Cibeureum berasal dari Bahasa Sunda yaitu Ci yang berarti air dan beureum yang berarti merah.
Curug ini memiliki nama tersebut karena konon katanya dahulu terdapat lumut merah yang melapisi tebing air terjun yang bernama Sphagnum Gedeanum yang jika terkena sinar matahari akan menyalakan warna merah.
Di sini juga masih banyak mitos yang tersebar dan dipercayai oleh masyarakat sekitar maupun para pendaki dan wisatawan. Yang konon katanya ada orang sakti yang bertapa sangat lama dan berubah menjadi batu hingga sekarang.
Jadi satu dari batu yang ada di Curug Cibeureum adalah jelmaan dari orang tersebut.
Curug Cibeureum berada di bawah kaki Gunung Gede Pangrango. Dan masih termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Gede Pangrongo Resort Selabintana.
Air terjun ini berada di ketinggian mencapai kurang lebih sekitar 1675 mdpl dan memiliki tinggi 40 meter. Airnya cukup jernih dan mengalir cukup deras dan tak jarang curug ini memakan korban. Anda harus selalu ekstra hati – hati jika berada di tempat wisata seperti ini.
Daftar Isi
Wahana
1. Tiga Area Air Terjun
Terdapat tiga area air terjun di sini yaitu Curug Cibeureum sebagai air terjun utamanya dan kedua curug lainnya yaitu Curug Cikundul serta Curug Cidendeng.
Curug Cibeureum adalah curug yang paling deras diantara dua yang lainnya. Letaknya berada di sebelah kiri dari Curug Cidendeng. Curug Cidendeng ini memiliki ukuran yang lebih kecil dari air terjun utamanya, akan Namun lebih tinggi.
Di sebelah kiri Curug Cidendeng ada Curug Cikundaul yang air terjunnya tidak begitu jelas terlihat padahal memiliki ketinggian mencapai 50 meter.
Karena curug yang satu ini memiliki akses jalan yang cukup sulit dan letaknya cukup jauh. Curug Cikundul tersembunyi diantara tebing sehingga jarang pengunjung yang mengetahui keberadaan curug ini.
2. Pondok Halimun
Pondok Halimun adalah bumi perkeahan yang ada di Curug Cibeureum dan memiliki fungsi yaitu biasa digunakan oleh para pendaki kala camping atau bermalam atau menginap di sini.
3. Puncak Gede
4. Puncak Pangrango
5. Pos Pendakian
Terdapat beberapa pos pendakian untuk beristirahat para pendaki. Waktu yang diperlukan untuk sampai di pos pertama sekitar 30 menit saja dari titik keberangkatan. Di sini juga sebagai pusat informasi Curug Cibeureum.
Adapun pos kedua yang terletak di dekat Telaga Biru. Dan pos ketiga berada di dekat pertigaan Panyancangan Kuda.
6. Telaga Biru
Telaga ini menyajikan keindahan alam tersendiri yaitu airnya berwarna biru kehijauan yang sangat menakjubkan.
7. Panyancanga Kuda
8. Kandang Badak
Fasilitas
- Penginapan
- Pos Pendakian
- Gazebo
- Warung Makan
- Area Parkir Luas
- Toilet Umum
- Kamar Mandi (Tempat Bilasan)
- Tempat Ibadah
- Pusat Oleh – oleh
Lokasi
Curug Cibeureum berada di bawah kaki Gunung Gede Pangrango atau lebih tepatnya di Perbawati, Sukabumi, Cimacan, Cipanas, Sukabumi, Jawa Barat 43151, Indonesia.
Lokasi tersebut diatas termasuk ke daaerah administratif dari kawasan Cibodas, Cipanas Cianjur, serta berdekatan dengan Puncak Bogor dan Bandung. Dan juga masih termasuk ke dalam kawasan Taman Nasional Gede Pangrongo Resort Selabintana.
Jam Operasional
Curug Cibeureum di buka pukul 08.00 WIB dan di tutup pukul 17.00 WIB setiap hari Senin s/d Minggu.
Harga Tiket Masuk Curug Cibeureum Sukabumi
Harga Tiket Masuk Curug Cibeureum | ||
Tiket | Kategori | Harga |
Tiket Masuk | – | Rp18.500 |
Biaya Parkir | Sepeda Motor | Rp5.000 |
Mobil | Rp10.000 | |
Bus | Rp20.000 | |
Retribusi Daerah | – | Rp3.000 |
Kamar Mandi (Tempat Bilasan) | Fasilitas Berbayar | Rp3.000 |
Jas Hujan Plastik | Keperluan Lain | Rp10.000 |
Note :
Harga tiket masuk Curug Cibeureum Sukabumi dapat berubah sewaktu – waktu tanpa adanya pemberitahuan terlebih dahulu oleh pihak pengelola.
Tips Wisata
- Pilihlah hari biasa untuk datang ke Curug Cibeureum ini yaitu Senin s/d Jumat. Karena jika datang pada hari libur kawasan ini sangat ramai dikunjungi oleh para wisatawan dan jalur menuju ke sini macet parah.
- Datanglah di pagi hari karena dapat dengan puas mengeksplor tempat ini.
- Menyiapkan stamina ekstra karena kamu harus mendaki cukup jauh untuk dapat mencapai lokasi wisata.
- Memeriksa kendaraan yang akan digunakan berwisata.
- Mengenakan alas kaki yang nyaman dipakai dan hindari memakai high heels.
- Selalu berhati – hati jika berada di wisata alam seperti ini.
- Jagalah kebersihan dan cintai alam dengan cara jangan membuang sampah sembarangan.
Itulah beberapa ulasan mengenai penjelasan Curug Cibeureum, wahana – wahananya, fasilitasnya, lokasi dan jam operasional, harga tiket masuk Curug Cibeureum, serta beberapa tips saat mengunjunginya. Semoga dapat bermanfaat bagi pembaca. Terima kasih ????